BAHAYA STUNTING TERHADAP POLA TUMBUH KEMBANG ANAK .
Administrator 20 Maret 2020 10:20:07 WIB
Planjan (Sida_Samekta).Stunting menunjukkan kekurangan gizi kronis yang terjadi selama periode paling awal pertumbuhan dan perkembangan anak. Tidak hanya tubuh pendek, stunting memiliki banyak dampak buruk untuk anak.oleh sebab itu dari kecamatan saptosari mengadakan pembinaan terkait dengan stunting ,yang seharusnya dipimpin camat saptosari dalam hal ini di wakili oleh kasi kesos dan kasi PMD ,denagan tema pembinaan pola pengasuhan dan tumbuh kembang anak.
Pada tahun 2019, survei membuktikan sekitar 30 persen balita Indonesia mengalami stunting. Kondisi ini bisa disebabkan oleh banyak aspek, mulai dari aspek pendidikan hingga ekonomi. Stunting sangat penting untuk dicegah. Hal ini disebabkan oleh dampak stunting yang sulit untuk diperbaiki dan dapat merugikan masa depan anak.
Beberapa factor penyebab stunting diantaranya adalah
1. Pengetahuan ibu yang kurang memadai
2. Infeksi berulang atau kronis
3. Sanitasi yang buruk
4. Terbatasnya layanan kesehatan.
Seiring dengan bertambahnya usia anak, stunting dapat menyebabkan berbagai macam masalah, di antaranya:
- Kecerdasan anak di bawah rata-rata sehingga prestasi belajarnya tidak bisa maksimal.
- Sistem imun tubuh anak tidak baik sehingga anak mudah sakit.
- Anak akan lebih tinggi berisiko menderita penyakit diabetes, Penyakit jantung , stroke, dan kanker.
Kepala desa Muryono asih sulistiyo mengatakan .Dampak buruk stunting yang menghantui hingga usia tua membuat kondisi ini sangat penting untuk dicegah. Gizi yang baik dan tubuh yang sehat merupakan kunci dari pencegahan stunting.Serta menekankan pola hidup sehat di rumah maupun di lingkungan masing-masing untuk mencegah banyak nya virus saat ini salah satunya yg lagi booming virus corona yang sangat membuat gelisah semua penduduk dunia pungkasnya..
--------------------------Riyantopetra-------------------------------------
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN REALISASI APBKAL TAHUN ANGGARAN 2023
- ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA KALURAHAN PLANJAN TAHUN ANGGARAN 2024
- PELAKSANAAN MUSKAL RKPkalurahan PENUH ANTUSIAS
- RUMAH SEHAT BAZNAS D.I YOGYAKARTA PERINGATI HARI ANAK NASIONAL DI PLANJAN
- KALURAHAN PLANJAN SELESAIKAN PROGRAM BEDAH RUMAH DANA KEISTIMEWAAN
- TALUD TATA NILAI KEISTIMEWAAAN SELESAI DIBANGUN
- PEMBANGUNAN JUT PADUKUHAN KARANG TEMBUS PADUKUHAN NGALANG-ALANGSARI